Wednesday 27 July 2016

Jalan - Jalan ke Kebun Teh Bah Butong Sidamanik

Kebun Teh Bah Butong, Kecamatan Sidamanik, Kabupaten Simalungun, 
Provinsi Sumatera Utara, Indonesia
Minggu, 10 Juli 2016Selamat pagi Simalungun, Semangat pagi Indonesia!! Semoga kamu yang sedang membaca postingan ini tidak sedang malungun sama kakak ya’! Hehe. Malungun dalam bahasa batak artinya rindu.

Pagi ini, setelah sarapan pagi kemudian check out dari Hotel Raja, family road trip edisi lebaran berlanjut menuju Sidamanik. Sidamanik merupakan sebuah kecamatan masih di Kabupaten Simalungun. Tujuan kami ke sana yaitu jalan-jalan ke Perkebunan Teh Bah Butong.

Rute jalan menuju ke sana, cukup mudah. Dari Raja Hotel lajukan kendaraan menuju arah Kota Siantar. Tepatnya 1,5 kilometer menuju persimpangan 3 jalan (Jalan Saribu Dolok – Jalan Sisingamangaraja, Pematang Siantar – Jalan Parapat). Dari persimpangan 3 jalan tersebut ambillah jalan yang menuju arah Parapat. Setelah menyusuri Jalan Parapat kurang lebih 2,7 kilometer kita akan menemukan lagi persimpangan jalan yang ditandai dengan sebuah SPBU Pertamina di tengahnya. Ambillah jalan yang lebih kecil atau arah kanan!. Nah jalan yang bernama Jalan Pematang Purba-Parapat inilah akan menuntun kita menuju Sidamanik, kurang lebih 19,5 km lagi. 

Jalan Parapat
Jalan sebelah kanan menuju Sidamanik!
Dibanding Jalan Saribu Dolok, kondisi jalan raya menuju Sidamanik tidak lah lebih baik. Jalan beraspal di sini lumayan sempit ketika dua unit mobil berpapasan. Maklum, mungkin karena statusnya hanya jalan lintas kecamatan saja. Beberapa titik kondisinya mulus tetapi kebanyakan terdapat kerusakan jalan. Hal ini membuat perjalanan menuju Sidamanik membutuhkan waktu sekitar 40 menit untuk jarak tempuh 19,5 kilometer. Lumayan lama!

Menyusuri Jalan Pematang Purba-Parapat menuju Sidamanik
Di sini, Perkebunan Teh Bah Butong tak jauh lagi
Total jarak tempuh dari Siantar ke Sidamanik kira-kira 26 kilometer (lihat di google map)

Peta Lokasi Perkebunan Teh Bah Butong Sidamanik

Ngomong-ngomong kak, keluarga saya adalah orang-orang yang lahir dan besar di daerah yang panorama alamnya tidak jauh-jauh dari perkebunan pohon sawit dan pohon karet (di kampung saya dinamakan pohon rambung). Ya, apalagi kalau bukan Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara tercinta. Nah, bisa jalan-jalan ke kebun teh bagi kami tentulah sebuah kegiatan langka.  Paling tidak butuh perjalanan darat yang lumayan jauh dari Rantauprapat ke Sidamanik ( ± 240 km) demi untuk merasakan segarnya suasana alam kebun teh. Inilah alasan mengapa saya mengajak keluarga saya datang ke Sidamanik. Senang rasanya melihat keindahan panorama berbukit-bukit kebun teh serba hijau terhampar luas di depan mata. Sebuah pemandangan alam yang jarang saya lihat.

Nah, jika kakak sedang berkunjung ke Kabupaten Simalungun tak ada salahnya untuk mampir ke Sidamanik! Puaskan diri menikmati hijaunya alam kebun teh Sidamanik!

Riang di kebun teh ala orang Ranto :)
Kebun Teh Bah Butong Sidamanik
photo by dek Ratna

No comments:

Post a Comment