Tuesday 26 July 2016

Menginap di Hotel Raja, Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun

Tadinya berencana mau mengajak keluarga menginap semalam di Desa Tongging. Namun ternyata sebuah hotel di tepian Danau Toba yang sebelumnya sudah saya incar ternyata fully booked. Jadinya mengikuti saran orang tua saya yaitu pulang kembali ke Siantar sore itu juga dan cari penginapannya di perjalanan saja. Ini menjadi pembelajaran bagi saya, jika traveling bareng keluarga pada waktu musim liburan sebaiknya booking kamar penginapan sebelum hari keberangkatan.

Menemukan pilihan hotel/penginapan di pinggir jalan besar dari persimpangan Jalan Sipiso-piso, Tongging hingga Kota Raya, ibukota Kabupaten Simalungun ternyata tidaklah banyak. Ketika perjalanan hampir mendekati Kota Pematang Siantar atau tepatnya 1,5 kilometer lagi ke persimpangan 3 jalan (Saribu Dolok - Pematang Siantar - Parapat), kami menemukan sebuah hotel di sisi kanan jalan. Namanya Hotel Raja!. Yah, akhirnya di sinilah tempat kami menginap semalam sebelum melanjutkan road trip ke Kebun Teh Sidamanik keesokan paginya.
Bangunan Hotel Raja, dilihat dari Jalan Saribu Dolok ke arah Kota Pematang Siantar

Monday 25 July 2016

Danau Toba : Kepingan Surga di Sepanjang Jalan Desa Tongging hingga Desa Silalahi

Dari kawasan lokasi pandang Bukit Sipiso-piso, road trip berlanjut menuju Desa Tongging, desa di tepian Danau Toba di bawah sana. Inilah tujuan utama perjalanan kami sebenarnya. Rencananya mencari tempat makan siang dulu di Desa Tongging sebelum mencari penginapan. Hahh,, membayangkan kelezatan arsik ikan mas khas Danau Toba! Sungguh tak sabar ingin segera mencicipi lauk favorit itu.

Toba Dream :)

Menuruni jalan perbukitan menuju Desa Tongging benar-benar  seperti berasa sedang dalam turunan roaller coaster. Jalan aspalnya memang mulus tetapi liukan-liukan super tajam dimana di sisi kanannya adalah jurang yang menganga bebas ke arah lembah itu yang buat jantung berdebar-debar. Menaklukkan jalan ini haruslah seseorang yang memiliki kemampuan mengemudi mumpuni. Di saat ayah konsentrasi menyetir, kami antara merasa ngeri karena melihat jalannya tetapi juga terpana melihat pemandangan alam yang terpampang di depan mata. MashaAllah!! 

Sunday 24 July 2016

Menggapai Air Terjun Sipiso-piso

Air Terjun Sipiso-piso
Dari kawasan pandang Danau Toba di Bukit Sipiso-piso, lihatlah tebing batu yang menjulang tinggi di bagian utara sana!. Dari celah tebing tersebut, muncul aliran air yang sangat besar. Mengalir deras terjun bebas, terhempas jatuh hingga ke dasar tebing. Tingginya tebing batu membuat aliran air terjun ini seperti bilah pisau tajam. Inilah Air Terjun Sipiso-piso, dalam bahasa Batak berarti piso atau pisau.