Saturday, 19 September 2015

Mengintip Kegiatan Bersantai Masyarakat Kunming di Dianchi Haigeng Park

Mengintip Kegiatan Bersantai Masyarakat Kunming di Dianchi Haigeng Park
Dari stasiun cable car Dianchi, saya berjalan kaki menuju gerbang barat Dianchi Haigeng Park. Saya pun menyusuri jalur pejalan kaki taman ini. Mengintip kegiatan bersantai masyarakat Kunming di sini.

Udara tidaklah begitu panas di antara pertengahan waktu siang dan sore. Pepohonan yang tumbuh di taman ini melindungi pengunjung dari sengatan panas matahari. Angin berhembus dari arah Danau Dianchi semakin menambah sejuk kawasan ini. Tak heran, orang-orang yang berkunjung ke sini semakin ramai saat menjelang sore. Kelompok orang tua, anak muda, keluarga, pasangan dan perorangan memadati taman di tepian Danau Dianchi, suasananya lebih ramai jika dibanding tadi pagi ketika pertama kali saya datang berkunjung ke taman ini.

From The Cable Car Window, Xi Shan – Dianchi

From The Cable Car Window, Xi Shan – Dianchi
Setelah berjalan kaki sangat santai dari Bridge of Heaven menghabiskan waktu sekitar 30 menit, sampailah saya di gerbang Longmen Scenic Area. Dari sini saya bergegas menuju stasiun cable car Xi Shan. Kembali menaiki kereta gantung menuju Dianchi Haigeng Park. Sekedar informasi jam beroperasi terkahir kereta gantung adalah pukul 5 sore. Perlahan kereta gantung meluncur tajam di ropeway, menuruni perbukitan Xi Shan. Hahhh,, lagi-lagi saya dibuat deg-degan apalagi hanya saya seorang diri di dalam kereta gantung. Begitu berada di jalur ropeway horizontal barulah saya bernafas lega. Perjalanan kereta gantung dari Xi Shan menuju tepian Danau Dianchi selama 16 menit menjadi sangat menyenangkan ketika memandang panorama yang begitu mempesona kala cuaca Kunming cerah seperti ini.

Melongok Keindahan Danau Dianchi dari Xi Shan Highway, Kunming

Xi Shan Highway, Kunming, Yunnan Province, China
27 May 2015
Bagi saya menikmati keindahan Danau Dianchi, danau terbesar di Provinsi Yunnan, memang tak ada bosannya. Setelah mendaki perbukitan Xi Shan hingga ke Dragon Gate, lalu kembali ke Bridge of Heaven , tak ada ruginya untuk terus berjalan kaki hingga ke ke gerbang Longmen Scenic Area. Karena dari jalan raya Xi Shan (Xi Shan Highway) inilah kita bisa melihat sudut lain keindahan Danau Dianchi yang tersembunyi.